:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/1839730/original/093653400_1516582794-20180121-Real-Madrid-Lumat-Deportivo-La-Coruna--AP-2.jpg)
Nacho bisa saja meninggalkan Real Madrid pada musim 2015/16. Ketika itu dia mendapat sedikit kesempatan bermain. Dia tercatat bermain dalam 16 pertandingan, 12 di antaranya sebagai pemain pengganti.
Tawaran menggiurkan dari beberapa klub Eropa, seperti Manchester United, Chelsea, PSG, hingga Juventus pun menghampirinya. Namun, Nacho memilih bertahan di Santiago Bernabeu Stadium.
"Orang lain ketika berada di posisi saya mungkin akan membuat pilihan pindah. Pada musim panas 2016, saya membuat keputusan untuk bertahan karena di musim 2015/16, saya tidak banyak mendapat menit bermain," katanya.
"Namun, saya berbicara kepada klub dan pelatih, mereka percaya saya. Kemudian, saya mendapat banyak menit permainan. Saya melihat Real Madrid seperti rumah," ujar Nacho.
http://www.liputan6.com/bola/read/3409943/bek-spanyol-ini-jadi-one-man-club-di-real-madridBagikan Berita Ini
0 Response to "Bek Spanyol Ini Jadi One Man Club di Real Madrid"
Post a Comment