Search

Bekuk Wakil Taiwan, Kevin / Marcus Tembus Babak Semifinal All England 2018

Birmingham - Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, tanpa kesulitan melenggang ke babak semifinal All England 2018. Kevin/Marcus lolos setelah menang 21-15, 21-13 atas Ganda Taiwan, Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin, di Birmingham, Jumat (16/3/2018).

Kevin/Marcus sangat diunggulkan memenangi laga ini. Selain berstatus juara bertahan, The Minions juga bercokol di peringkat satu dunia.

Secara rekor pertemuan, Kevin/Marcus juga sangat dominan. Tiga kali bertemu Chen/Wang, juara All England 2017 itu selalu menang.

Dominasi mereka kembali berlanjut pada laga ini. Kevin/Marcus memegang kendali permainan dan tak memberikan kesempatan pada pemain lawan untuk mengembangkan permainan. Gim ini dimenangi Minions dengan skor 21-15.

Gim kedua berlangsung lebih mudah bagi Kevin/Marcus. Mereka tampil agresif dan terus mendikte sehingga tim lawan hanya mampu mendulang 13 poin hingga gim kedua berakhir.

SetelahKevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Indonesia masih punya kans menambah wakil ke babak empat besar. Ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Debby Susanto juga akan berjuang untuk melenggang ke babak empat besar. 

Sumber: www.bola.com

Duet Juara All England 2017, Kevin Sanjaya - Marcus Gideon, Tiba di Tanah Air

Let's block ads! (Why?)

http://bola.liputan6.com/read/3379829/bekuk-wakil-taiwan-kevin-marcus-tembus-babak-semifinal-all-england-2018

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Bekuk Wakil Taiwan, Kevin / Marcus Tembus Babak Semifinal All England 2018"

Post a Comment


Powered by Blogger.