Search

MU Terancam Kehilangan 9 Pemain Musim Depan

Liputan6.com, Jakarta Manchester United (MU) bakal banyak kehilangan pemain pada musim depan. Kabarnya ada sembilan pemain yang siap hengkang dari Old Trafford.

MU menjalani musim 2017/18 dengan cara yang tidak cukup mulus. Mereka kesulitan bersaing dengan Manchester City di Liga Inggris.

MU juga sudah tersingkir di Liga Champions. Satu peluang juara hanya tersisa di ajang Piala FA.

The Daily Mail, menyebut bahwa situasi klub sedang tidak kondusif. Karena itu, ada banyak pemain yang berniat untuk hengkang musim depan. Luke Shaw, Daley Blind dan Chris Smalling siap angkat koper lantaran penampilannya kerap dikritik oleh Jose Mourinho.

Hal yang sama juga dirasakan oleh Anthony Martial. Pemain asal Prancis tersebut, meski merasa kehadirannya di skuat United mulai terancam sejak Mourinho membawa Alexis Sanchez dari Arsenal.

Let's block ads! (Why?)

http://bola.liputan6.com/read/3392005/mu-terancam-kehilangan-9-pemain-musim-depan

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "MU Terancam Kehilangan 9 Pemain Musim Depan"

Post a Comment


Powered by Blogger.