Search

Ridwan Kamil: Unggul di Survei Bukan Untuk Ditepuktangan

Sebelumnya Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) merilis survei elektabilitas empat pasangan calon kepala daerah Jabar.

Dari survei tersebut pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum sementara ini unggul dengan dukungan 43,7 persen. Disusul Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi 30,7 persen, Sudrajat-Ahmad Syaikhu 4,6 persen dan TB Hasanuddin-Anton Charliyan 2,8 persen. Yang belum tahu sekitar 18,2 persen.

Survei dilakukan pada 1-8 Maret 2018 di Provinsi Jawa Barat, dengan melibatkan 801 responden yang terpilih dengan metode multistage random sampling. Margin of error survei diperkirakan plus-minus 3,5 persen.

“M Ridwan Kamil lebih banyak dipilih karena dia dinilai punya kualitas personal yang lebih positif dibanding calon lain (lebih disukai)," ujar Direktur Riset SMRC Deni Irvani.

Menurut dia, secara spesifik, Ridwan Kamil unggul dalam berbagai citra kepribadian, seperti lebih jujur dan bersih, perhatian pada rakyat, mampu memimpin, pintar, kreatif, tegas, dan enak dipandang.

"Dalam citra ramah atau santun, Ridwan Kamil dinilai seimbang dengan Deddy Mizwar," ucap Deni

Let's block ads! (Why?)

http://pilkada.liputan6.com/read/3377129/ridwan-kamil-unggul-di-survei-bukan-untuk-ditepuktangan

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ridwan Kamil: Unggul di Survei Bukan Untuk Ditepuktangan"

Post a Comment


Powered by Blogger.