Search

Uang Koin Kuno 5 Sen Laku Terjual Rp 65 Miliar

Liputan6.com, Jakarta Wajar kiranya bila ada seseorang yang hobi mengoleksi uang kuno. Sebab, harganya bisa berkali-kali lipat harga awalnya. Baru-baru ini misalnya, sekeping uang koin kuno laku terjual seharga US$ 4,5 juta atau sekitar Rp 65,66 miliar.

Melansir dari NY Post, uang koin itu merupakan sekeping uang lima sen Eliasberg 1913 Liberty Head yang terbuat dari nikel. Galeri lelang Stack's Bowers Galleries melelang uang koin itu selama World Fair of Money yang digelar oleh American Numismatic Association di Philadephia Convention Center, Amerika Serikat.

Uang koin itu dulunya milik praktisi keuangan Louis E. Eliasberg dari tahun 1948. Uang tersebut menjadi salah satu koleksi uang koin terbesar di sejarah Amerika Serikat.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Titin Sumiarti menabung 5 tahun demi membeli motor idamannya. Penjual tahu tersebut datang membawa uang koin setengah karung.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/citizen6/read/3625438/uang-koin-kuno-5-sen-laku-terjual-rp-65-miliar

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Uang Koin Kuno 5 Sen Laku Terjual Rp 65 Miliar"

Post a Comment


Powered by Blogger.