:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/1817487/original/055394000_1514782649-78903c2b677f82c0577bdf9443eb3a8203636f73.jpg)
Liputan6.com, JakartaPersib Bandung telah memutuskan untuk tidak memperpanjang kerjasama dengan Michael Essien. Namun, kesepakatan Persib dengan Essien belum mencapai titik temu.
Hingga saat ini proses negosiasi antara kedua belah pihak masih berjalan. Diprediksi kompensasi senilai Rp 8 miliar harus dibayar manajemen Persib terkait keputusan mendepak mantan pemain Chelsea tersebut.
Belum ada kabar gelandang asal Ghana tersebut akan berlabuh. Salah satu tim asal Korea Selatan menyatakan tertarik untuk menampung Essien.
"Essien masih di Bandung dan menjalani pemulihan (sebelumnya mengalami cedera)," kata Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Kuswara S. Taryono, belum lama ini.
"Opsi ada beberapa tetapi kita belum sampaikan dahulu. Korea diantara opsi-opsi yang ada. walau Korea meminta tapi kan kita belum bicara dengan Essien," kata Kuswara S. Taryono.
Pemain Persib Michael Essien memberikan komentarnya terhadap seorang pemain Chelsea saat ini yang gaya bermainnya mirip dengan Claude Makelele.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terungkap, Alasan Persib Tendang Michael Essien"
Post a Comment