:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/2235678/original/085232800_1527948398-air2.jpg)
Liputan6.com, Kediri - Dalam rangka menjalin silaturahmi, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mendatangi para santri dan pengurus Pondok Pesantren Al Falah Ploso Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri, Sabtu (2/06/2018) sore.
Dalam kunjunganya hari ini Menteri Perindustrian didampingi sejumlah struktural dan fungsionaris partai di antaranya Ganin Dito selaku Wakil Ketua Komisi VI DPR, Roempono selaku Wakil Ketua Komisi IV DPR, Sarmuji DPR RI Dapil 6 Partai Golkar, serta Rizal Malarangeng, Pengurus DPP Partai Golkar.
Pada kesempatan itu, Menteri Airlangga Hatarto singgah di dua Pondok Pesantren Ploso. Kunjungan pertama, dilakukan di Pondok Al Falah Putri kemudian disusul ke Pondok Induk Al Falah Ploso.
Ribuan santri ikut menyambut kedatangan rombongan menteri. Selain bersilaturahmi dan bertatap muka secara langsung dengan pemimpin atau pengasuh Pondok Pesantren di antaranya Kiai Nurul Huda Djajuli, Kiai Haji Zainudin Jajuli, dan Kiai Fuad Mun'im Djajuli, Menteri Airlangga dan rombongan juga mengikuti kegiatan pengajian bersama masyaikh serta ribuan santri.
Dalam sambutan di hadapan ribuan santri, Airlangga sempat menyampaikan pesan dari Presiden RI Joko Widodo yang diperuntukkan bagi pengasuh Pondok Pesantren Al Falah Ploso Mojo.
Dia mengatakan, saat ini, pemerintah telah memiliki program pembangunan yang diprioritaskan untuk kemaslahatan dan kepentingan umat. Airlangga menambahkan, pelatihan tidak hanya ditujukan kepada santri pria saja melainkan juga santriwati.
"Ini merupakan program pemerintah termasuk di dalamnya mendorong para santri menjadi enterpreneur, bagian program Pak Presiden untuk menumbuhkan banyak pengusaha yang berbasis pesantren," tuturnya.
https://www.liputan6.com/regional/read/3547175/gaya-menteri-airlangga-ajak-santri-pesantren-jadi-pengusahaBagikan Berita Ini
0 Response to "Gaya Menteri Airlangga Ajak Santri Pesantren Jadi Pengusaha"
Post a Comment