Search

Hamil Muda, Raisa Ungkap Ngidam Hal Tak Biasa

Ngidam saat hamil seperti yang Raisa ungkapkan menurut dokter spesialis kebidanan dan kandungan, Damar Prasmusinto, merupakan hal wajar pada ibu hamil. 

Pada beberapa wanita, ngidam terjadi kemungkinan karena faktor hormon. Hal tersebut membuat sebagian wanita hamil ingin makan tertentu.

"Ngidam itu karena ada perubahan hormonal," kata dokter Taufik Jamaan, SpOG saat ditemui beberapa waktu lalu. 

Saat hamil, kadar hormon progesteron wanita meningkat. Hal ini membuat asam lambung meningkat sehingga sering kali muncul keinginan makan yang asam-asam.

Namun, ngidam juga dipengaruhi faktor psikologis. Ibu hamil ada keinginan untuk merasa diperhatikan oleh pasangan, keluarga dan lingkungan bahwa dia hamil.

Selama permintaan ibu hamil masih bisa dipenuhi, ngidam bukan gangguan.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/health/read/3641396/hamil-muda-raisa-ungkap-ngidam-hal-tak-biasa

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hamil Muda, Raisa Ungkap Ngidam Hal Tak Biasa"

Post a Comment


Powered by Blogger.