:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/1985305/original/050768300_1520824201-Juventus_Vs_Udinese_08.jpg)
Liputan6.com, JakartaJuventus harus bertemu klub raksasa Spanyol, Real Madrid, di babak perempat final Liga Champions 2017/2018. Pertemuan Juventus dengan Madrid disebut-sebut salah satu big match di babak itu.
Juventus akan terlebih dahulu menjamu Real Madrid di Allianz Stadium, 4 April mendatang. Seminggu kemudian, Los Blancos balik menjamu Juventus di Santiago Bernabeu Stadium.
Laga Juventus kontra Real Madrid ini seperti partai ulang final Liga Champions musim lalu. Ketika itu, Real Madrid menang 1-4 atas Si Nyonya Tua, julukan Juventus di Cardiff, Wales.
Namun, laga kali ini akan menjadi pertandingan yang hebat. Akan ada duel antara pemain terbaik dunia.
Higuain dan Paulo Dybala akan menghadapi Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale. Tidak hanya itu saja, pertarungan pemain-pemain terbaik yang dimiliki Juventus dan Real Madrid juga akan berlangsung di semua lini.
Berita video hasil Serie A 2017-2018 pekan ke-28. Juventus menang 2-0 atas Udinese.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Liga Champions: Striker Juventus Siap Hadapi Real Madrid"
Post a Comment