Search

Guardiola Siap Jadi Tempat Curhat Pemain City Selama Piala Dunia 2018

Liputan6.com, Manchester - John Stones mengaku sangat beruntung bisa memiliki manajer seperti Pep Guardiola. Ia menyebut Guardiola merupakan sosok yang bisa diajak berdiskusi soal apapun.

Stones menjadi satu dari empat pemain City yang masuk ke timnas Inggris di Piala Dunia 2018. Selain Stones tiga pemain lain adalah Fabian Delph, Raheem Sterling, dan Kyle Walker.

Menariknya sebelum para pemainnya bergabung ke timnas, Guardiola memberikan pesan. Ia siap memberikan saran bagi anak asuhnya selama Piala Dunia 2018 bergulir.

"Guardiola orang yang sangat terbuka. Dia bilang kami boleh meneleponnya 24 jam dalam sehari," kata Stones seperti dilansir Daily Mail.

"Tentu saya akan meneleponnya di Rusia nanti. Tentu kami senang dia selalu menyatakan hal yang sama pada semua pemain," ujarnya menambahkan.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3555264/guardiola-siap-jadi-tempat-curhat-pemain-city-selama-piala-dunia-2018

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Guardiola Siap Jadi Tempat Curhat Pemain City Selama Piala Dunia 2018"

Post a Comment


Powered by Blogger.