Search

Libur Lebaran, Yuk Abadikan Momen dengan 5 Aplikasi Kamera Ini

Kamu pengguna Android yang membutuhkan aplikasi kamera dengan fitur profesional? aplikasi ini bisa jadi jawabannya. Camera FV-5 memiliki fitur kontrol manual layaknya DSLR.

Seluruh parameter fotografi, seperti exposure, ISO, light metering, hingga shutter speed dapat diatur langsung dengan aplikasi ini. Belum cukup? Aplikasi ini juga memiliki fitur modus long exposure untuk menangkap gambar apik di kala malam.

Hasil foto aplikasi ini dapat disimpan dalam format JPG, 16-bit RAW DNG, atau PNG.

Sama seperti Camera+, aplikasi ini dapat diunduh secara gratis, tapi tersedia pula versi premium yang dapat dibeli dengan harga US$ 3,95 (Rp 55 ribu).

3. VSCO Cam

Lebih dikenal sebagai aplikasi olah foto, VSCO Cam sebenarnya juga memiliki fungsi sebagai aplikasi kamera biasa.

Meski tampil dengan modus kamera yang sederhana, aplikasi ini sebenarnya didukung fitur yang beragam.

Pengguna Android dapat memanfaatkan aplikasi ini untuk mengambil gambar RAW dengan tampilan pengaturan yang sederhana, mulai dari white balance, ISO, exposure, termasuk menampilkan grid overlay dan lever.

Setelah gambar diambil, kamu dapat langsung mengeditnya langsung di dalam aplikasi. VSCO menyediakan beragam filter dan pengaturan untuk membuat hasil foto lebih menarik.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/ramadan/read/3562969/libur-lebaran-yuk-abadikan-momen-dengan-5-aplikasi-kamera-ini

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Libur Lebaran, Yuk Abadikan Momen dengan 5 Aplikasi Kamera Ini"

Post a Comment


Powered by Blogger.