:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/2225071/original/019956200_1527073873-Paul-Pogba1.jpg)
Liputan6.com, Paris - Kiper Timnas Prancis, Hugo Lloris, menilai Paul Pogba bukan lagi pemain muda dan sudah saatnya bagi gelandang 25 tahun itu untuk jadi pemimpin di Tim Ayam Jantan.
Pogba sudah memperkuat Timnas Prancis di dua turnamen besar, yakni Piala Dunia 2014 dan Piala Eropa 2016. Selain itu, Pogba juga sudah bermain di level tertinggi bersama Juventus dan Manchester United enam tahun terakhir.
Menurut Lloris, Piala Dunia 2018 jadi ajang yang tepat bagi Pogba untuk membuktikan bahwa dirinya layak jadi salah satu pemimpin di skuat Les Bleus.
“Pogba telah mengumpulkan pengalaman dengan klubnya dan tim nasional. Dia memiliki banyak bakat dan label itu telah melekat padanya sejak awal. Dia memiliki musim yang sangat baik, meskipun orang-orang masih memperdebatkannya. Sebagai pemain sepak bola dan sebagai penggemar sepakbola, aku pikir dia memiliki musim yang sangat baik," kata Lloris seperti dilansir Soccerway.
https://www.liputan6.com/bola/read/3546286/saatnya-pogba-jadi-pemimpin-timnas-prancisBagikan Berita Ini
0 Response to "Saatnya Pogba Jadi Pemimpin Timnas Prancis"
Post a Comment