Search

Manfaat Lain dari Puasa, Bikin Awet Muda

Liputan6.com, Jakarta Anda bisa tampil awet muda berkat puasa. Efek puasa dalam jangka panjang ternyata bisa membuat seseorang awet muda.

Ditemui usai acara "Kalbe Edukasi Kesehatan, Manfaat Lain di Balik Puasa" Dokter Kecantikan dan Antipenuaan, Liza Widjaja mengatakan, keberkaitan awet muda dan puasa termasuk fungsi puasa, dalam hal ini mencegah penuaan dini.

"Seiring bertambah usia, sel-sel tubuh punya batasan untuk membelah lagi. Dari penelitian, ada pengurangan kalori sebanyak 20-40 persen tubuh saat puasa. Adanya pengurangan kalori memengaruhi kemampuan sel untuk membelah diri," kata Liza di Lotte Shopping Avenue, Jakarta, ditulis Kamis (31/5/2018).

Kemampuan sel membelah diri jadi bertambah panjang. Sel-sel yang berada dalam organ tubuh, seperti hati dan jantung perlu perbaikan (dirinya sendiri) kalau ada kerusakan.

Artinya, perbaikan organ tubuh yang makin baik juga didukung dengan kemampuan sel membelah diri.

Simak video menarik berikut ini:

Wulan Guritno merupakan selebriti yang tetap terlihat awet muda meskipun usia sudah masuk kepala tiga. Apa sih tips dari Wulan agar terlihat tetap awet muda?

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/health/read/3544614/manfaat-lain-dari-puasa-bikin-awet-muda

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Manfaat Lain dari Puasa, Bikin Awet Muda"

Post a Comment


Powered by Blogger.