Search

Benda Mencurigakan Gegerkan Warga di Stasiun Palmerah

Liputan6.com, Jakarta - Benda mencurigakan di Stasiun Palmerah, Jakarta Barat, membuat geger warga. Tim Gegana saat ini tengah mendalami apakah benda tersebut mengandung bahan peledak atau tidak.

"Iya (benda mencurigakan). Lagi proses, sabar ya. Barang tas mencurigakan. Lagi proses Xray dari Gegana," ujar Kapolres Jakpus Roma Hutajulu saat dihubungi, Selasa (15/5/2018).

Pantauan di lokasi, bungkusan hitam mencurigakan itu tergeletak di belakang sebuah mobil pick-up hitam yang terparkir di sekitar stasiun.

Petugas Gegana sudah terlihat hadir lokasi kejadian. Polisi pun menutup jalan untuk mengamankan lokasi.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3526281/benda-mencurigakan-gegerkan-warga-di-stasiun-palmerah

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Benda Mencurigakan Gegerkan Warga di Stasiun Palmerah"

Post a Comment


Powered by Blogger.