Liputan6.com, Jakarta - Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir jadi salah satu sektor yang diunggulkan dalam cabor bulu tangkis di Asian Games 2018. Target mereka adalah meraih emas, sama seperti yang diharapkan dari ganda putra.
Bagi Tontowi/Liliyana, Asian Games 2018 akan jadi ajang yang sangat penting. Saking pentingnya, mereka diputuskan untuk tak mengikuti Kejuaraan Dunia BWF 2018 setelah tampil di Singapura Terbuka 2018.
Sayang, Tontowi/Liliyana gagal membawa pulang gelar dari Singapura Terbuka setelah kalah dari pasangan Malaysia, Goh Soon Fuat/Shevon Jemie Lai dua gim langsung, pada laga final. Namun, sisi positifnya adalah Tontowi/Liliyana memiliki waktu persiapan yang lebih banyak menuju Asian Games 2018.
Asian Games sendiri jadi ajang yang belum pernah dijuarai Tontowi/Liliyana. Pada Asian Games 2014 di Incheon, mereka takluk dari pasangan Tiongkok, Zhang Nan/Zhao Yunlei, di final. Kini, Liliyana pun melihat peta persaingan di antara semua pasangan cukup merata.
"Semua punya peluang sama. Yang penting bagaimana caranya mempersiapkan diri, mulai dari strategi hingga fisik menuju Asian Games," kata Liliyana atau yang akrab disapa Butet di Aston at Kuningan Suite, Selasa (24/7/2018).
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Liliyana Natsir Bicara Peluang di Asian Games 2018"
Post a Comment