Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung siap tempur menghadapi PSIS Semarang di lanjutan Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Tim Maung Bandung akan menjamu klub berjulukan Tim Mahesa Jenar itu di Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (8/7/2018).
Persib pun optimistis bisa meraih poin penuh. Apalagi, mereka akan didukung penuh para bobotoh.
Selain itu, dari sisi posisi di klasemen Liga 1, Persib juga masih unggul dibanding PSIS. Tim Maung Bandung berada di posisi kesembilan dengan 18 poin dari 12 pertandingan. Sedangkan PSIS ada di posisi juru kunci dengan 14 poin dari 13 laga.
Namun, gelandang asing Persib, Oh In Kyun tetap meminta rekan-rekannya waspada. "Posisi klasemen tidak masalah, mereka adalah tim Liga 1 juga, mereka punya kualitas, kami harus maksimal main," ujar pemain asal Korea Selatan itu seperti dirilis situs resmi Persib.
In Kyun menambahkan,"Mereka juga tim yang punya sejarah bagus di Indonesia. Kami harus tampil maksimal."
https://www.liputan6.com/bola/read/3580697/jelang-persib-vs-psis-in-kyun-serukan-waspadaBagikan Berita Ini
0 Response to "Jelang Persib Vs PSIS: In Kyun Serukan Waspada"
Post a Comment