Search

Lagu BTS di Album Face Yourself Jadi Soundtrack Drama Jepang

Liputan6.com, Jakarta Album BTS "Face Yourself" yang telah ditunggu-tunggu akhirnya rilis pada tanggal 4 April 2018 hari ini. Tak perlu waktu lama, BTS langsung membuktikan kesuksesan album ini dengan menduduki posisi pertama di chart iTunes Worldwide Album diikuti The Weeknd, Ed Sheeran, Adele.

Selain itu, Face Yourself telah menempatkan BTS di urutan ketiga pada chart Album iTunes untuk Amerika Serikat. Dengan peringkat grafik tinggi di Kanada, Hongaria, Italia, Selandia Baru, Republik Ceko, Yunani, Inggris, dan Prancis. Ini berarti BTS telah mencatat peringkat 10 teratas di total 64 negara.

Face Yourself sendiri merupakan album Jepang ketiga BTS setelah Wake Up yang dirilis pada 24 Desember 2014 dan Youth pada 7 September 2016. Berbeda dengan dua album sebelumnya yang masing-masing berisi tiga single, terdapat 12 track di album Face Yourself.

Bahkan salah satunya yang berjudul "Don't Leave Me" didaulat menjadi soundtrack dari drama Jepang, Signal. Drama ini merupakan remake dari serial televisi Korea Selatan tahun 2016 dengan tajuk yang sama.

Let's block ads! (Why?)

http://www.liputan6.com/citizen6/read/3426522/lagu-bts-di-album-face-yourself-jadi-soundtrack-drama-jepang

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Lagu BTS di Album Face Yourself Jadi Soundtrack Drama Jepang"

Post a Comment


Powered by Blogger.