Search

Pahit dan Manis Karier Arsene Wenger di Markas Manchester United

Manchester - Sosok Arsene Wenger bakal menarik perhatian pada pertandingan Manchester United kontra Arsenal, di Stadion Old Trafford, malam ini. Arsene Wenger akan melakoni laga terakhir sebagai pelatih Arsenal di Theatre of Dreams.

Situasi tersebut berlatar keputusan Arsene Wenger untuk menanggalkan jabatan sebagai manajer Arsenal. Tak heran jika kunjungan ini menjadi yang terakhir.

BBC merilis, Minggu (29/4/2018), Wenger memiliki beragam memori tentang Old Trafford. Venue tersebut menjadi saksi dari kesuksesan sekaligus 'rasa malu' sepanjang perjalanan Wenger bersama Arsenal.

Kolumnis BBC, John Murray mengungkapkan, Wenger tak akan pernah melupakan Old Trafford, sebagai bagian dari fase gemilang sekaligus mendapatkan pelajaran berharga. "Wenger akan bergetar, dan itu membuat laga Manchester United kontra Arsenal sangat emosional," kataya.

Menurut catatan BBC, Arsene Wenger sudah melakoni 27 pertandingan di Old Trafford. Hasilnya, Wenger pernah memastikan gelar juara Liga Inggris saat Marc Overmars menjadi bintang kemenangan pada 1998.

Lalu, pada 2002, Wenger melanjutkan koneksi positif bersama Old Trafford. Selain positif, Wenger juga pernah merasakan keganasan si empunya Old Trafford, Manchester United. Wenger pernah mencicipan kekalahan 1-6 dan 2-8.

Secara personal, Old Trafford menjadi saksi kala Wenger melihat perseteruan hebat antara bek Arsenal, Martin Keown dan bomber Manchester United, Ruud van Nistelrooy. Terakhir, Wenger pernah mendapat kartu merah usai menendang botol minuman.

"Kunjungan terakhir Arsene Wenger bakal menjadi babak baru perjalanannya, juga Arsenal, karena musim depan akan sangat berbeda. Satu yang menarik, Wenger akan melakukan perpisahan di depan Jose Mourinho," sebut Murray.

Sumber: BBC

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Preview EPL Minggu: Laga Terakhir Wenger ke Old Trafford

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bola/read/3494095/pahit-dan-manis-karier-arsene-wenger-di-markas-manchester-united

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pahit dan Manis Karier Arsene Wenger di Markas Manchester United"

Post a Comment


Powered by Blogger.