Search

Pamer Video Porno di Facebook, Duda di Probolinggo Dilaporkan Pacar

Berdasarkan sejumlah informasi yang berhasil dihimpun, korban sempat termakan bujuk rayu pelaku, yang menjanjikan akan menikahi SK.

Secara gamblang, SK kemudian menceritakan awal mulanya ia berhubungan dengan pelaku, SA (30), warga Desa Dandang Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo.

Ia mengaku, hubungan dengan pelaku karena dikenalkan rekannya yang merupakan mantan istri SA.

Kepada SK, pelaku SA sempat menjelekkan mantan istrinya yang diceraikan. Kemudian membujuk SK untuk mau menjalin hubungan asmara.

Bahkan, hingga berhubungan layaknya suami istri. Hubungan keduanya makin intens, setelah pindah ke Bali. Berada sekitar lima bulan di sana, membuat hubungan asmara kedua insan beda jenis ini, makin "panas".

"Ketika di Bali itulah, sering direkam waktu gituan. Saya sebenarnya sudah bilang, gak usah direkam seperti itu. Tapi dia tetap saja," kata SK, Selasa, 17 April 2018.

SK kemudian meminta pertanggungjawaban dari SA, yakni menjadikannya sebagai istri sah. Namun, yang bersangkutan terus saja mangkir. Bahkan, SA juga menghalangi niat SK untuk sekadar pulang meninggalkan Bali.

"Saya bisa pulang, setelah bapak saya sakit. Dari situ kemudian saya kabur darinya," ujarnya.

Namun, tindakan SK pulang untuk menjenguk bapaknya itu, rupanya membuat pelaku SA makin naik pitam. Ia kemudian menyebarkan video hubungan intim keduanya, ke media sosial Facebook.

Simak video pilihan berikut ini:

Seorang ART Pria di Depok diduga akan dilecehkan oleh majikannya sendiri.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/regional/read/3463316/pamer-video-porno-di-facebook-duda-di-probolinggo-dilaporkan-pacar

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Pamer Video Porno di Facebook, Duda di Probolinggo Dilaporkan Pacar"

Post a Comment


Powered by Blogger.