:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/2064660/original/065412800_1523183033-Miyake-jima-map.jpg)
Miyake Jima, Jepang (Wikimedia Commons)
Pulau Miyake Jima di Jepang merupakan pulau yang terbentuk dari bekuan material vulkanis sebuah gunung berapi.
Parahnya, gunung berapi itu -- bernama Gunung Miyake Jima -- masih berstatus aktif dan terletak di bawah material yang membeku itu.
Setiap harinya, Gunung Miya Kejima memuntahkan abu dan gas vulkanis yang mengandung sulfur.
Dan ya, orang-orang masih tinggal di sana sepanjang waktu, bahkan pada saat-saat ketika udara di sana tak layak untuk dihirup.
Salah satu persyaratan utama bagi para warga yang tinggal di sana adalah memiliki, membawa, dan siap sedia mengenakan masker gas. Karena setiap saat, sewaktu-waktu, sirene di pulau itu seringkali berbunyi dan menjadi penanda terjadinya penignkatan konsentrasi gas sulfur beracun yang fatal.
Jadi mengapa orang masih tinggal di sana?
Untuk sains.
Atau, tepatnya, demi uang. Karena, Pemerintah Jepang memberi setiap penduduk gaji tahunan bagi mereka hanya untuk tinggal di Miyake Jima.
Pemerintah Jepang sering melakukan riset untuk menguji efek paparan gas sulfat konstan pada populasi yang stabil. Itulah sebabnya pendudu Miyake Jima tetap bertahan di tempat mereka.
Maka, jika suatu masa Anda orang asing, terdampar di Miya Kejima, pastikan ada masker gas dalam perlengkapan darurat Anda. Jika tidak, lebih baik Anda menghindar dan berenang menjauh dari pulau/gunung berapi aktif tersebut.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "3 Kota dengan Ciri Khas Paling Unik di Dunia"
Post a Comment