Search

Fraksi PDIP DPRD DKI Minta Pembangunan Stadion Persija Dibuktikan

Fraksi PDIP mendukung program pengembangan pesisir dan laut, Namun, Yani menyebut warga pulau seribu juga membutuhkan sebuah bandara.

“Sependapat terhadap program pembangunan Pulau-pulau di wilayah Kabupaten Kepulauan Seribu, tetapi jangan ada tempat prostitusi, peredaran narkoba dan perjudian; Sedangkan audit perencanaan Reklamasi audit lingkungan Reklamasi, dan penataan kembali reklamasi memang penting termasuk payung hukumnya,” katanya

“kami mengusulkan agar "Bandara di Pulau Panggang" juga diaudit untuk pembangunan kembali,” tambah Yani.

Selain itu, lanjut Yani, fraksi PDIP memberikan lima usulan terkait RPJMD 2017-2022. Di antaranya kelanjutan subsisi biaya sertifikasi atas Tanah dan Bangunan bagi warga masyarakat Jakarta kurang mammpu,

Selain itu, kemudahan pencairan dana hibah yang berkaitan dengan rumah ibadah, adanya peningkatan dana kehormatan untuk Pimpinan dan Anggota LMK, Dewan kota/kabupaten, dan dana operasional RT/RW, pengangkatan tenaga honorarium K2 yang telah memenuhi persyaatan dan pembebasan kewajiban bayar PBB dan BPHTB pada batas nilai NJOP dilanjutakan.

Fraksi PDIP juga mengusulkan pemberian beasiswa hingga perguruan tinggi agar berlanjut.

“‎Kami juga berharap agar pemerintah Daerah tak perlu alergi atau tidak nyaman dengan beberapa istilah yang terlanjur populer dengan pelaksanaan RPJMD Tahun 2013-2017, misalnya tentang normalisasi sungai, RPTRA, RUSUNAWA, RUSUNAMI, rumah deret, penertiban, dan lain lain yang penting ketika hal itu lebih besar manfaatnya bagi kota Jakarta Ibu Kota NKRI, apa salahnya dilanjutkan,” Yani menandaskan.

Let's block ads! (Why?)

http://www.liputan6.com/news/read/3422747/fraksi-pdip-dprd-dki-minta-pembangunan-stadion-persija-dibuktikan

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Fraksi PDIP DPRD DKI Minta Pembangunan Stadion Persija Dibuktikan"

Post a Comment


Powered by Blogger.